Buah Antioksidan Tinggi untuk Cegah Flu dan Radikal Bebas, Ampuh Lawan Penyakit
Cocok disantap sebagai camilan sehat atau dijadikan infused water untuk variasi minuman harian.
5. Stroberi
Buah merah ini nggak hanya menggoda dari tampilannya, tapi juga kaya manfaat. Stroberi mengandung vitamin C dan antosianin yang bekerja sebagai perisai alami tubuh dari infeksi dan stres oksidatif. Konsumsi stroberi secara rutin bisa membantu tubuh lebih tahan terhadap flu, sekaligus memperbaiki kerusakan sel.
Biar nggak bosan, kamu bisa menyantap stroberi bersama oatmeal atau salad buah.
6. Jeruk
Jeruk memang udah terkenal sebagai buah andalan untuk cegah flu. Tapi di balik itu, jeruk juga mengandung flavonoid yang membantu antioksidan bekerja lebih optimal. Kombinasi vitamin C dan senyawa alami dalam jeruk membantu mempercepat regenerasi sel dan menjaga imunitas tetap stabil, terutama saat musim hujan.
Daripada buru-buru konsumsi suplemen, kenapa nggak mulai dari yang alami dan segar? Buah-buahan kaya antioksidan bisa jadi pertahanan terbaik tubuh untuk menangkal flu, radikal bebas, dan berbagai gangguan kesehatan lainnya. Selain enak, buah juga memberikan nutrisi lengkap yang dibutuhkan setiap hari.