7 Alasan Islam Menganjurkan Muslim Menjadi Kaya. Jadi Bekal Dunia Akhirat!

Anak-anak muslim
Sumber :
  • @okyarisandi

3. Memahami Makna Sederhana 

Mengatur Keuangan Keluarga Tanpa Drama: Jurus Jitu Family Financial Planner

Jangan salah paham! Justru sederhana mempunyai arti produktivitas atau penghasilan maksimal, tapi konsumsi minimalis.

Meski hidup kaya dan berkecukupan, kamu tetap menerapkan hidup sederhana atau tidak berlebih-lebihan. Hal itu lebih membuatmu memahami makna sederhana dan menerapkannya. 

Scientific Parenting: Mengapa Akhlak Islami Adalah Kunci Kelekatan Anak

4. Sebagai Warisan Untuk Anak Cucu 

Sebagai orang tua, tentu kita ingin memberikan yang terbaik untuk anak dan cucu kelak. Apalagi apa yang kita ajarkan juga akan dipertanggung jawabkan di akhirat kelak. Jadi yang paling utama wariskan ilmu, agama, iman, akhlak dan ihsan.

Rahasia Parenting Bahagia: Ketika Ajaran Islam Bertemu Sains Modern

Selain itu harta serta cara pengelolaannya, juga bisa menjadi warisan yang baik untuk anak cucu kelak. 

5. Perputaran Uang Ditujukan Pada Hal-Hal Yang Baik 

Jika kamu kaya, muslim dan baik hati. InsyaAllah perputaran uang yang kamu punya akan ditujukan pada hal-hal baik dan bermanfaat. Seperti membangun rumah ibadah, menolong sesama, membangun sarana pendidikan dan hal lainnya. 

Berbeda jika yang jadi orang kaya adalah orang jahat. Tentu perputaran uangnya pun tak jauh dari kejahatan, seperti membangun bisnis malam, riba dan hal lainnya. 

6. Jauh Dari Rasa Kufur

Ingat! "Kefakiran dekat dengan kekufuran"

Kemiskinan termasuk ujian sekaligus godaan yang cukup besar. Saat miskin, iman mudah sekali tergadaikan bagi orang-orang yang tidak kuat menjalaninya. Melakukan tindakan kekerasan sampai pembunuhan, bahkan ada pula yang menyekutukan Allah SWT. Apalagi selain ujian miskin, ditambah ujian lain seperti penyakit. Pikiran seakan buntu ditambah iman yang semakin menipis. 

Oleh karena itu, insyaAllah dengan memiliki harta cukup. Kamu juga bisa terhindarkan dari kekufuran. Dan iman yang kamu miliki juga bisa lebih kuat. 

7. Menguatkan Ukhuwah Islamiyah 

InsyaAllah menguatkan umat islam juga akan lebih mudah jika digalakkan oleh orang-orang kaya. Seperti dengan bergerak membangun sarana umat (masjid, jalan dan lain sebagainya), membantu masyarakat yang terkena musibah dan melaksanakan kegiatan sosial, pendidikan juga keagamaan yang butuhkan oleh umat. 

Percayalah menjadi kaya bukanlah hal yang tidak mungkin untuk digapai. Terpenting ikhtiar maksimal dan bertawakal.