Tak Cuma Sekadar Jadi Hidangan Imlek, 13 Jenis Kue Ini Ternyata Sarat Akan Makna
- Freepik
6. Kue Bak Wa
Bak wa adalah camilan yang terbuat dari daging yang disimpan dan diawetkan dalam waktu lama, kemudian baru disajikan saat Imlek
Daging yang populer digunakan adalah daging babi asap. Bak Wa memiliki makna Tahun Baru China itu sendiri.
7. Kue Mangkok
Kue mangkok yang berwarna merah melambangkan keberuntungan dan kebahagiaan.
Teksturnya yang lembut dan rasa manisnya yang pas menjadikannya hidangan favorit keluarga.
8. Kue Ku / Kue Kura-Kura
Kue yang memiliki bentuk kura-kura disebut dengan kue Ku. Rasanya manis dan gurih dengan isian kacang hijau.
Dibentuk kura-kura agar memiliki makna umur panjang dan kemakmuran.
9. Kue Semprit
Kue Semprit yang bewarna warni memiliki arti kegembiraan dan keceriaan. Rasanya manis dan renyah.
10. Kue Talam
Kue talam yang terbuat dari tepung beras dan santan ini memiliki tekstur yang lembut dan rasa yang gurih.
Kue ini melambangkan persatuan dan kesatuan.
11. Kue Kacang Hijau
Kue kacang hijau yang lembut dan manis ini melambangkan kemakmuran dan kesuksesan.
Kue ini sering disajikan sebagai camilan saat berkumpul bersama keluarga.
12.Kue Kembang Goyang
Kue kembang goyang yang renyah dan manis ini melambangkan kebahagiaan dan kegembiraan.
Bentuknya yang unik menyerupai bunga membuat kue ini menjadi hidangan yang menarik.
13. Kacang dan Biji Bijian
Selain kue, stoples dengan 5 sampai 7 partisi akan diisi dengan kacang-kacangan atau biji-bijian.
Saat Imlek kacang-kacangan dan biji-bijian dianggap sebagai simbol kesuburan dan awal dari kehidupan yang baru.
Kue yang ada campuran kacang tanah juga diharapkan memiliki keberuntungan, umur panjang dan kekayaan.