Rahasia Finansial yang Bikin Orang Kaya Makin Kaya

Keuangan
Sumber :
  • Pexels/Kaboompics

Aset adalah segala sesuatu yang memasukkan uang ke kantong Anda, seperti properti sewaan, bisnis, atau investasi yang menghasilkan dividen. Aset bekerja untuk Anda bahkan saat Anda tidur.

Bukan Uang, Tapi Self-Awareness: Membongkar Sumber Confidence Sejati ala Theo Derick

Liabilitas adalah segala sesuatu yang mengeluarkan uang dari kantong Anda, seperti cicilan motor, kredit HP, atau biaya gaya hidup konsumtif.

Seringkali kita salah paham. Sebuah mobil mewah yang dibeli dengan kredit bukan aset, melainkan liabilitas karena tiap bulan mengeluarkan uang untuk cicilan, bensin, dan perawatan. Sebaliknya, uang yang sama jika diinvestasikan pada saham yang harganya naik atau memberikan dividen, akan menjadi aset yang menguntungkan.

Bedah Mentalitas Survival Ala Theo Derick : Rahasia Perintis yang Mampu "Membeli Kedamaian" dan Keluar dari Nol!

Keajaiban Bunga Berbunga (Compound Effect)

Jika ada satu hukum keuangan yang paling dahsyat, itu adalah compound effect atau bunga berbunga. Kekuatan ini membuat uang kecil yang diinvestasikan secara konsisten dapat tumbuh secara eksponensial.

Mental "Nekat" Disalahpahami: Rahasia Bisnis Melesat ala Coach Tom

Analoginya seperti menanam pohon. Awalnya, pohon kecil itu tidak terlihat memberi manfaat. Tapi dengan kesabaran, ia akan tumbuh kokoh dan suatu saat berbuah melimpah. Begitu juga dengan uang.

Modal kecil yang diinvestasikan secara rutin akan berlipat ganda karena bunga yang Anda dapat juga ikut berbunga. Kunci dari kekuatan ini adalah waktu, kesabaran, dan konsistensi.