Meski Berhubungan Jarak Jauh Dengan Pasangan. Beginilah Caranya Agar Romansa Tetap Terjaga
- Freepik.com
Usahakan pula, jangan sampai pasangan bertanya duluan. Secara inisiatif kamu sudah menjadikan kejujuran dan keterbukaan itu sebagai bahan obrolan kalian.
Dengan saling menjaga kepercayaan dan memberi kepercayaan dalam hubungan. Meski kamu dan dia terpisah jarak cukup jauh pun, akan tetap membuat hubungan sehat dan harmonis.
4. Rencanakan Pertemuan Yang Indah Saat Kalian Akhirnya Bisa Bertemu.
Cara Menghilangkan Rasa Bosan Saat Hubungan LDR
- freepik.com
Meski terpisah jarak, pasti kamu dan dia tetap punya waktu atau rencana untuk bertemu. Nah, saat itu, tunjukkan antusias kamu pada dirinya dengan sudah merencanakan aktivitas apa saja yang akan kalian lakukan ketika bertemu nanti.
Misal mengatur jadwal (mengosongkan jadwal kamu di hari pertemuan), memesan tiket nonton favorit kalian, dan memilih restoran atau kafe yang akan dikunjungi.
Intinya, bisa bertemu dengan kekasih adalah momen yang sangat dinantikan. Jadi manfaatkan waktu sebaik mungkin untuk menghabiskan kebersamaan berdua dan meningkatkan keromantisan dalam hubungan.
5. Percaya Saja Kepadanya dan Jangan Mudah Berasumsi Negatif
Langkah Menghadapi Pasangan LDR yang Tiba-Tiba Cuek
- freepik.com
Hubungan jarak jauh, sangat wajar membuat kamu mudah kepikiran pada kekasihmu yang ada disana. Perasaan takut atau ada kabar angin yang membuat kamu was was, mungkin saja kamu rasa.
Karenanya, jangan ragu untuk menanyakan semua hal dan memastikan kondisi pasangan baik-baik saja. Tapi, jangan pula tunjukan emosi atau asumsi negatif yang ada dalam pikiranmu.
Berikan saja kepercayaan kamu kepadanya, dan jalin hubungan sebagaimana biasanya. Hal itu akan membuat kamu tenang dan tidak khawatir berlebihan.