5 Penyebab Kamu Sering Dijadikan Tempat Curhat

Penyebab Kamu Sering Dijadikan Tempat Curhat
Sumber :
  • freepik.com

Olret – Kemampuan sosialiasi atau menjalin hubungan dengan  orang lain adalah salah satu kelebihan yang patut disyukuri. Sebab, lewat kemampuan itu, kamu akan mudah menjalin pertemanan yang sehat, membangun support system dan tidak canggung dalam pergaulan. 

5 Poin Utama Permintaan Maaf Terbuka Julia Prastini

Nah, jika dalam pertemanan kamu sering dijadikan tempat curhat, itu bisa menjadi pertanda jika kamu mempunyai sisi positif dalam membantu orang lain. Kamu dipercaya untuk mengetahui rahasia sampai kekurangan seseorang, juga masalah yang sedang dihadapinya. 

Dan inilah beberapa alasan kamu sering dijadikan tempat curhat. Tentu saja, dibutuhkan lebih dari kemampuan komunikasi dan bersosialisasi. 

Kisah Pedagang Ikan Cantik Cirebon: Uang Tak Pernah Habis, Nyawa Melayang Jadi Tumbal Tuyul Kelas Kakap

1. Pendengar Yang Baik 

Penyebab Kamu Sering Dijadikan Tempat Curhat

Photo :
  • freepik.com

Kisah Nyata Paling Horor di Gunung Jawa Barat: Pasangan Tewas "Gancet", Diduga Hipotermia Ekstrem Berujung Maut!

Salah satu alasan teman-temanmu menjadikan dirimu sebagai teman curhat karena mereka merasa nyaman saat membicarakan masalahnya dengan kamu. Entah sadar atau tidak, kamu selalu bisa mengkondisikan diri sebagai pendengar yang baik. 

Kamu diam mendengarkan masalah mereka, tidak menyela atau terburu-buru memberikan pendapat, tidak menjustifikasi serta tidak menunjukkan wajah yang bosan atau mengantuk. Nah, jadi mereka merasa nyaman curhat dengan dirimu, sebab merasa dihargai dan didengarkan. 

2. Tidak Ember Atau Bisa Menjaga Rahasia 

Bisa Menjaga Rahasia

Photo :
  • freepik.com

Tentu saja, orang tidak akan suka jika apa yang dicurhatkan menjadi bahan pembicaraan. Sehingga mereka pasti memilih teman yang bisa menjaga rahasia sebagai teman curhat terbaik. Nah, untuk tahu karakter itu, diperlukan pertemanan atau pendekatan yang tidak sebentar. 

Sehingga ketika kamu sering dijadikan tempat curhat. Itu karena teman-temanmu sudah tahu jika kamu adalah orang yang bisa menjaga rahasia, juga tidak ember pada orang lain. Jadi, ada perasaan aman dan nyaman saat dia menceritakan masalahnya kepadamu. 

3. Teman-Temanmu Melihat Kamu Sebagai Orang Yang Cukup Bijak 

Ada banyak alasan teman-temanmu bisa melihat kamu sebagai orang yang bijak. Karena itu, mereka menjadikan kamu sebagai tempat curhat dengan harapan, kamu bisa memberikan saran yang baik dan yang mereka butuhkan. 

 Misalnya saja dengan sikap easy going dan ketenangan yang kamu miliki saat menjalin pertemanan. Selain itu, kamu dipercaya punya wawasan yang luas, melihat dari caramu berbicara atau menyampaikan pendapat. 

Halaman Selanjutnya
img_title