5 Tips Mudah Mengatur Keuangan untuk Kamu yang Bekerja Freelance

Kelelahan bekerja
Sumber :
  • freepik.com

Olret – Belakangan menjadi seorang pekerja freelance adalah pekerjaan yang banyak di gandrungi oleh kebanyakan orang. Sebab menurut mereka, bekerja freelance bisa membuat mereka bisa lebih mudah mengatur waktu dalam bekerja serta terbebas dari tekanan atasan.

Keputusan MU "Memecat" Pemain Kuncinya Membuat Amorim Geram
4 Shio yang Ditakdirkan Selalu Dikelilingi Keberuntungan, Adakah Shio Kamu?

Di sisi lain, penghasilan yang didapatkan freelancer juga seringnya tidak tetap. Nah, untuk kamu yang sedang bekerja sebagai freelancer atau berencana ingin menjadi freelancer, beberapa tips mengatur keuangan ini mungkin bisa kamu terapkan agar uangmu tak habis begitu saja. Yuk simak!

Lupakan Saham atau Kripto: Cara Terbijak Menghabiskan Rp100 Juta Pertama di Usia 20-an Adalah untuk Membeli Kenangan!

1. Tabung uang yang kamu dapatkan sedikit demi sedikit

Meskipun penghasilan sebagai freelancer terkadang suka tak menentu, menabung adalah hal yang tetap harus kamu lakukan.

Meskipun kamu hanya bisa menyisihkan sedikit dari uang yang kamu peroleh, tapi jika setiap bulannya kamu mampu menyisihkan sedikit demi sedikit, setahun saja tentunya sudah banyak yang kamu kumpulkan bukan?

Selain itu kamu juga harus ingat bahwa uang yang sudah kamu tabung jangan sesekali dipakai atau diambil ya! 

2. Pisahkan antara uang untuk kebutuhan pribadimu dengan uang untuk masa depan

Selain menyisihkan penghasilanmu untuk di tabung, kamu juga perlu untuk memisahkan antara mana uang untuk kebutuhan pribadimu yang akan kamu gunakan sehari-hari, dan mana uang untuk tabungan masa depan.

Dengan memisahkan pengeluaran antara kebutuhan harian dan masa depan, kamu akan lebih bisa lagi mengatur keuangan dan mengontrol dirimu dalam membelanjakan uangmu.

3. Meskipun penghasilan sebagai freelancer sering tidak tetap, usahakan untuk jangan pernah meminjam uang kepada siapapun

Hal yang harus kamu hindari sebagai freelancer adalah meminjam uang atau berhutang kepada siapapun dan dalam kondisi apapun. Jangan sesekali untuk mencoba meminjam uang kepada orang lain.

Sebab jika kebiasaan ini sudah kamu lakukan, yang dikhawatirkan akan sulit untukmu terbebas dari kebiasaan ini. Jadi ketika kamu dihimpit oleh masalah keuangan, kamu akan memilih cara instan untuk meminjam kepada orang lain.

Jauh-jauh deh ya dari kebiasan buruk ini! Lebih baik kamu menabung dan menyisihkan uangmu yang sewaktu-waktu bisa kamu gunakan untuk keperluan mendesak. Karena uang yang kamu pinjam suatu saat akan kamu kembalikan, jadi lebih tahan dulu untuk tidak membeli yang di inginkan jika memang uang tak ada.

Halaman Selanjutnya
img_title