Film Vina: Sebelum 7 Hari Diangkat Dari Kisah Nyata, Diperkosa, Dibunuh Hingga Arwah Penasaran
Namun apalah daya, jika cinta sudah merasuki jiwa yang murni dan dibalut dengan dendam membara. Apa pun bisa saja terjadi. Seperti itulah yang dialami oleh Vina pada akhirnya.
Sebelum kejadian tersebut, ternyata Vina pernah menolak cinta Egi yang tak lain sahabat Eky. Vina dikabarkan meludahi Egi hingga membuat Egi kesal. Vina pun dikabarkan diperkosa oleh genk motor Egi dan dibunuh di depan Eky. Kaki Vina dilindas. Eky pun ikut dibunuh Egi.
Kasus Vina Terungkap ke Publik Karena Arwahnya Merasuki Temannya.
Kasus ini viral setelah beredar rekaman suara Vina yang merasuki sahabatnya, Linda dan menceritakan kronologi pembunuhannya.
Setelah itu, pihak keluarga juga meminta kembali meminta permintaan khusus kepada tim forensik karena mereka sering didatangi oleh Arwah Vina.
Mereka pun meminta kawat gigi dan kontak lensa mata dilepas demi penguburan ulang yang sempurna. Beruntungnya, tim forensik bersedia menuruti permintaan keluarga.
Selain kawat gigi yang masih menempel di bagian tubuh VN, keluarga juga meminta kontak lensa untuk dilepas. Namun, kontak lensa sudah hancur. Dia mengaku tim dokter forensik bersedia menuruti permintaan keluarga.
"Permintaan keluarga, kawat gigi VN minta dilepas dan pelaku dihukum seberat-beratnya," ujar perwakilan keluarga yang juga Ketua RW 11 Samadikun Utara Kota Cirebon, Junaedi, Selasa (6/9/2016). - Liputan6.com