Man United dan Hotspur Kompak Lewati Ujian Berat di Liga Europa, Menderita Bareng di Papan Bawah Liga Inggris

Selebrasi kemenangan pemain Manchester United
Sumber :
  • Manchester Evening News

Bola Olret VIVA–Inggris diwakili Manchester United dan Tottenham Hotspur di semifinal Liga Europa 2024/2025.

Berita Transfer MU: Setan Merah Incar 2 Striker "Ganas:|", Sekou Kone Akan Segera Kembali

Man United dan Hotspur kompak lewati ujian berat di perempat final Liga Europa. Menjadi penghibur buat fans dari kedua tim, karena MU dan Tottenham sedang menderita bareng di papan bawah klasemen Liga Premier Inggris.

Tottenham Hotspur menghadapi leg kedua perempat final Liga Europa dengan beban berat, karena pada pertandingan leg pertama di kandang sendiri hanya dapat seri 1-1 dengan Eintracht Frankfurt.

Man Utd Incar Vitor Roque dari Barcelona, ​Ruben Amorim Punya Rekrutan Musim Dingin Pertamanya?

Eintracht Frankfurt 0-1 Tottenham, Liga Europa April 2025

Photo :
  • UEFA.com

Tren penampilan Hotspur juga sedang jelek di liga domestik. Hotspur tiga kali kalah dalam empat laga terakhir di Liga Inggris. 

Arsenal Terus Bangkit, Menang 10 Laga Beruntun

Membuat Tottenham Hotspur yang dilatih Angelos Postecoglou terdampar di papan bawah klasemen pada urutan 15.

Sedangkan Eintracht Frankfurt sebelum menghadapi Hotspur tidak terkalahkan dalam laga kandang di Liga Europa musim ini. 

Frankfurt bahkan membuat empat kemenangan kandang beruntun di Liga Europa, termasuk saat menghabisi Ajax dengan skor 4-1 pada babak 16 besar.

Tottenham Hotspur yang tidak diperkuat kapten Son Heung-Min, ternyata bisa tampil apik di hadapan belasan ribu suporter tuan rumah Eintracht Frankfurt yang memadati Waldstadion

Spurs berhasil menang 1-0 berkat gol penalti Dominic Solanke di pengujung babak pertama. Pemain Spurs berhasil menahan gelombang serangan pemain Frankfurt pada sisa waktu pertandingan. 

Tim The Lilywhites akhirnya dapat merasakan kembali babak semifinal kompetisi di Eropa, setelah terakhir kali mencapai final Liga Champions di musim 2018/2019 pada era pelatih Mauricio Pochettino.

Tottenham Hotspur di semifinal akan menghadapi tim asal Norwegia, Bodo/Glimt, yang secara mengejutkan menyingkirkan Lazio melalui adu penalti. 

Sementara itu, Manchester United lolos ke semifinal Liga Europa setelah menang dramatis di leg kedua melawan Olympique Lyon.

MU sama halnya dengan Spurs, sedang terpuruk di Liga Inggris. Man United hanya meraih satu poin dalam tiga pertandingan terakhir di Liga Inggris sehingga terpuruk di peringkat 14 klasemen, setingkat di atas Spurs. 

Baru saja kalah telak 1-4 melawan Newcastle United di Liga Inggris, membuat MU tidak difavoritkan menang pada laga leg kedua melawan Lyon di Stadion Old Trafford. Pada laga leg pertama, kedua tim bermain imbang 2-2.

Halaman Selanjutnya
img_title