Aldila Sutjiadi Gagal ke Perempat Final Indian Wells Open Gara-Gara Rekan Duet Sakit Pinggang

Aldila Sutjiadi dan Fanny Stollar
Sumber :
  • BNP Paribas Open

Tenis Olret VIVA–Kiprah petenis terbaik Indonesia, Aldila Sutjiadi, terhenti di babak kedua ganda putri turnamen WTA 1000 Indian Wells Open 2025

Grand Slam French Open 2025: Carlos Alcaraz, Jannik Sinner, dan Casper Ruud Lanjut ke Babak Kedua

Aldila Sutjiadi gagal ke perempat final Indian Wells Open gara-gara rekan duetnya Fanny Stollar sakit pinggang ketika akan menjalani set ketiga melawan Tereza MihalĂ­kova/Olivia Nicholls.

Fanny Stollar yang menjalani debut di Indian Wells Open, meminta penanganan medis untuk mengatasi sakit di pinggangnya

WTA Grand Slam French Open 2025: Iga Swiatek Lanjut ke Babak Kedua Roland Garros, Bertemu Emma Raducanu

Stollar lalu bisa melanjutkan permainan di set ketiga. Namun sakit di bagian pinggang berdampak kepada penampilan Fanny yang melemah pukulannya. Sehingga dia dan Aldila Sutjiadi kalah telak 10-2 di set ketiga.

Sebelumnya Stollar/Sutjiadi berhasil memenangkan set kedua dengan skor 6-4, setelah kalah 1-6 di set pertama.

Elena Rybakina Akhiri Puasa Juara selama 13 Bulan di Strasbourg, Maya Joint Dobel Juara di Rabat

Aldila Sutjiadi yang baru tampil kembali di turnamen WTA setelah sempat absen bertanding selama 5 bulan, mendapatkan hasil yang sama seperti Indian Wells Open setahun lalu 

Dila di Indian Wells Open 2024 bersama rekan duet lamanya Miyu Kato tersingkir pada babak kedua setelah kalah melawan unggulan pertama Hsieh Su-wei/Elise Mertens yang akhirnya menjadi juara.

 

Miyu Kato dan Aldila Sutjiadi

Photo :
  • WTA Tennis

 

Saat menjalani debut di Indian Wells Open 2023, Aldila Sutjiadi tampil luar biasa mencapai semifinal bersama Miyu Kato.

Tereza MihalĂ­kova/Olivia Nicholls yang lolos ke perempat final Indian Wells Open 2025 akan menghadapi duet penerima wildcard, Anna Kalinskaya/Caty McNally.

Anna Kalinskaya/Caty McNally membuat kejutan di babak kedua menyingkirkan unggulan dua Gabriela Dabrowski/Erin Routliffe secara straight set, 7-6 (7-4), 7-5.

Hasil Babak Kedua Ganda WTA 1000 Indian Wells Open 2025

  • (4) Jelena Ostapenko/Ellen Perez, 7-6 (7-4), 6-4, Yulia Putintseva/Clara Tauson
  • Tereza MihalĂ­kova/Olivia Nicholls, 6-1, 4-6, 10-2, Fanny Stollar/Aldila Sutjiadi
  • Timea Babos/Nicole Melichar-Martinez, 7-5, 3-6,10-8, Chan Hao-ching/Veronika Kudermotova (6)
  • Asia Muhammad/Demi Schuurs. 6-3, 6-4, Ekaterina Alexandrova/Liudmila Samsonova
  • (8) Sofia Kenin/Lyudmyla Kichenok, 6-3, 4-6, 10-6, Xu Yifan/Yang Zhaoxuan 
  • (5) Hsieh Su-wei/Zhang Shuai, 6-2, 6-3, Makenna Jones/McCartney Kessler
  • Anna Kalinskaya/Caty McNally, 7-6 (7-4), 7-5, Gabriela Dabrowski/Erin Routliffe (2)
  • (1) Katerina Siniaková/Taylor Townsend vs. Beatriz Haddad Maia/Laura Siegemund - on scheduleÂ