7 Sikap Cowok yang Membuat Cewek Jatuh Hati, Bukan Bermodalkan Tampang Saja!

Berkencan dengan Seorang Introvert
Sumber :
  • freepik.com

Olret – Sikap Cowok - Banyak cowok yang berpikir bahwa membuat cewek jatuh cinta itu salah satu hal yang sukar dilakukan. Berbagai cara mungkin sudah kamu coba, mulai dari merias diri agar terlihat menarik sampai mencari tahu apa saja yang disukai oleh cewek idamannya. Tapi apa daya, sampai sekarang usaha tersebut belum menunjukkan tanda-tanda berhasil.

Fantastis! EVERGLOW Unjuk Gigi di India sebagai Co-Headliner Orchid Music Festival

Bicara soal memikat hati cewek, sebenarnya nggak perlu repot-repot dengan memaksakan diri dengan usaha yang muluk-muluk. Banyak hal sederhana yang sejatinya bisa membuat cewek jatuh cinta kepadamu. Hal-hal yang menurutmu biasa dan sangat wajar dilakukan terkadang malah bisa membuat cewek tertarik dan makin cinta kepadamu.

Memang ada beberapa cowok yang cuek tapi ada juga yang memperjuangkan kamu habis-habisan. Inilah sikap cowok yang sebenarnya sepele tapi sanggup bikin hati cewek jatuh kepada sosokmu berkali-kali.

Berhenti Jadi People Pleaser! Ini 3 Kunci "Egois yang Benar" untuk Hidup Lebih Tenang

1. Pesonamu kalau lagi main musik itu adem ayem dan tentram, apalagi kalau suaramu juga mendukung

Tak bisa dipungkiri, banyak cewek di luar sana yang sangat suka dengan cowok yang suka bermain musik. Apalagi ditambah dengan suara merdu yang bisa membuatnya semakin jatuh cinta kepadamu. Entah kenapa, cowok yang jago main musik menjadi salah satu cowok idola para cewek.

Bingung Mau Berubah, Tapi Tidak Tahu Harus Mulai dari Mana? Ini 7 Kunci yang Membuat Anda Segera Bergerak!

2. Cewek bakalan jatuh cinta sama cowok yang mau mendengarkan cerita cewek lama-lama, karena ini membuat hati cewek terasa nyaman

Berkencan dengan Seorang Introvert

Photo :
  • freepik.com

Pada umumnya cewek gemar bercerita tentang apa saja, utamanya tentang keluh kesah masalah di hidupnya. Nah dari sini, sebenarnya kamu bisa memanfaatkan. Kamu hanya perlu menjadi pendengar setianya dengan sangat baik.

Tak perlu khawatir soal memberikan saran yang bijak, sebab didengarkan curhatannya saja sudah bisa membuat hatinya senang sekaligus nyaman. Bukan nggak mungkin lama-kelamaan dia jadi sayang.

3. Berkali-kali lipat pesonamu bertambah kalau bisa bikin cewek ketawa karena perbuatanmu

Cowok yang humoris juga selalu menjadi dambaan bagi kaum hawa. Bagaiaman tidak, semua kisah di jalani dengan cara yang tidak begitu serius. Meski kadang memang membutuhkan penanganan yang serius. Percayalah sikap cowok yang humoris juga menjadi pilihan sebagian cewek.

Halaman Selanjutnya
img_title