5 Kekurangan Pasangan Yang Tidak Menghalangi Dirimu Untuk Tetap Memilihnya

Kekurangan Pasangan Yang Memang Sudah Jadi Bawaan Lahir
Sumber :
  • Freepik.com

OlretBukti Cinta, Inilah 5 Kekurangan Pasangan Yang Tidak Menghalangi Dirimu Untuk Tetap Memilihnya

Kelebihan dan Kekurangan Introvert di Dunia Kerja

Wajar, jika kamu menginginkan pasangan yang minim kekurangan atau nyaris sempurna sesuai dengan standar yang kamu inginkan.

Namun, kembali lagi, tidak ada pasangan yang sempurna. Setiap orang pasti memiliki kekurangan dan ketidaksempurnaan tertentu. Bedanya, jika kamu bisa menerima dengan utuh, setiap kekurangan itu bisa menjadi keunikan atau kelebihan lain yang tetap bisa menyempurnakan hidupmu.

Ciri-Ciri Tubuh Kekurangan Vitamin D yang Sering Diabaikan

Jadi jangan melihat kekurangan pasangan sebagai penghalang. Jika kamu sungguh mencintai, maka belajar dan ikhlaslah menerima dia apa adanya. Kemudian mengajak untuk menjadi lebih baik bersama.

Nah, inilah beberapa kekurangan pasangan yang seharusnya tidak menghalangi langkahmu memilihnya.

Biar Nggak Terus Makan Hati! Yuk Hadapi Pasangan Egois Dengan 6 Cara Ini

1. Ketidaksempurnaan Fisik

Beberapa orang ada yang terlahir istimewa dengan ketidaksempurnaan fisik yang dimiliki. Bisa juga postur tubuh sampai kecerdasan otak yang tidak seperti umumnya atau masalah lain yang memang tidak bisa ditolak karena sudah menjadi takdir hidup.

Namun, ketidaksempurnaan itu bukanlah kekurangan yang menjadi penghalang kamu melabuhkan hati pada dirinya. Justru berikanlah support positif supaya pasangan kembali bersemangat dan mengoptimalkan kelebihannya.

2. Masa Lalu Pasangan

Saat kamu menjalin hubungan di masa sekarang. Maka fokus kamu adalah kehidupan sekarang dan masa depan kelak nanti. Biarkan masa lalu dan kekurangan dari masa lalu pun menjadi urusan masing-masing.

Jadi apapun kekurangan pasangan dikarenakan image masa lalunya. Selama dia mau berubah dan menunjukkan perubahan yang lebih baik. Jangan ragu untuk tetap memilih dan mendampinginya.

3. Latar Belakang dan Status Sosial

Sebenarnya poin ke tiga ini bukanlah suatu kekurangan. Namun beberapa orang masih menganggap kesenjangan status sosial bisa menjadi kekurangan. Seperti level pendidikan atau kekayaan yang tidak setara. Selain itu latar belakang keluarga dan lain sebagainya.

Dalam hal ini kamu harus mengerti bahwa siapapun tidak bisa memilih orang tua yang melahirkannya. Jadi, jangan menganggap hal itu sebagai kekurangan pasangan. Coba lihatlah pasanganmu dan fokus pada segala hal pada dirinya. Sebab bersamanya-lah kamu akan mengarungi hidup, bukan latar belakang keluarganya atau masalah eksternal lainnya.

Halaman Selanjutnya
img_title