15 Cara Agar Kulit Putih Alami, Bak Kulit Wanita Jepang
Olret – Memiliki kulit yang putih memang telah menjadi dambaan bagi setiap wanita. Sebagian besar wanita berkulit putih karena gen. Namun untuk kalian yang memiliki kulit sawo matang tidak perlu khawatir. Ini dia cara memutihkan kulit secara alami ala Vebma.
Impian memiliki kulit putih memang sudah mendarah daging terutama bagi kaum hawa. Bagaimanapun cara akan dilakukan demi mendapatkan kulit yang putih dan mulus, salah satu caranya adalah menggunakan obat atau krim pemutih. Padahal tidak semua obat atau krim pemutih aman untuk kulit kita.
Lantas apa yang bisa kita lakukan untuk memutihkan kulit namun secara alami sehingga aman dan tidak akan mengkhawatirkan? Mari kita kupas secara tuntas!
1. Konsumsi Banyak Air Putih
Perbanyak Minum Air Putih
- -
Hal ini telah menjadi rahasia umum bahwa kita harus sering mengonsumsi air putih. Rajin mengonsumsi air putih akan membantu mengeluarkan racun yang ada didalam tubuh kita sehingga dapat membuat kulit tampak lebih sehat dan terawat.
Minumlah air putih rutin 8 gelas per hari untuk mendapatkan hasil yang maksimal.
2. Makan Buah Bervitamin
Tidak hanya dari luar namun kecantikan kulit tetap harus dijaga dari dalam. Untuk kulit tampak lebih cerah maka dianjurkan kita mengonsumsi buah yang mengandung vitamin A, C, dan E karena mengandung antioksidan yang bisa mengangkat sel kulit mati sehingga kulit yang kusam akan tampak lebih cerah.
3. Masker Madu
Buatlah madu sebagai masker untuk mendapatkan kulit yang lebih cerah karena madu bisa menjadi antibiotik sekaligus pelembab alami. Bahkan madu telah menjadi rahasia Cleopatra dalam menjaga kecerahan kulitnya.
Anda hanya perlu mengoleskan madu asli ke kulit anda dan tunggu hingga beberapa saat lalu bilas. Kulit anda akan terasa lebih segar.
4. Mandi secara Rutin
Mandi adalah proses membersihkan tubuh dari kuman dan bakteri yang menempel pada tubuh kita, secara rutin juga dapat membantu pengangkatan kotoran hingga sel kulit mati pada kulit tidak akan menumpuk.
Mandilah minimal 2 kali sehari dan perhatikan sabun yang akan digunakan saat mandi nanti.