Tak Cuma Glowing, Inilah 6 Tips Mudah Dapatkan Kulit Wajah Glass Skin ala Perempuan Korea
- beautynesia
Olret –Tak Cuma Glowing, Inilah 6Tips Mudah Dapatkan Kulit Wajah Glass Skin ala Perempuan Korea
Sekarang ini impian wanita bukan hanya memiliki kulit wajah yang glowing, tapi juga glass skin (bersinar/glowing, cerah, mulus dan sehat)
Tren kulit wajah inipun sekarang sedang digemari perempuan Korea. Terbukti banyak artis, aktor dan idol yang memiliki kulit glass skin.
Nah, penasaran dong, bagaimana wajah bisa semulus dan se-glowing itu. Yuk ikuti tips mudah mendapatkan kulit wajah Glass Skin ala perempuan Korea ini.
1. Rutin Mencuci Wajah dengan Double Cleanser Dua Kali Sehari
Membersihkan wajah adalah rutinitas perawatan wajah yang tidak boleh terlewatkan. Begitupun tidak perlu terlalu sering atau berlebihan.
Dalam sehari kamu cukup mencuci wajah sebanyak dua kali. Ketika bangun tidur dan akan tidur. Dengan mencuci wajah maka semua kotoran mikro, seperti debu, kotoran, dan polusi yang mengendap di pori-pori saat melakukan berbagai aktivitas akan terangkat.
Lebih bagus lagi jika menggunakan double cleanser sebelum mencuci wajah dengan facial wash. Supaya wajah benar-benar bersih terutama dari bekas make up.
2. Aplikasikan Toner
Mencuci wajah akan membuat wajah lembab. Nah, untuk mempertahankan kelembapan itu aplikasikan toner.
Selain itu, toner juga bekerja untuk menyeimbangkan pH kulit sesuai kebutuhan normal kulit sehingga kelembaban yang diberikan tidak berlebihan.
Jadi sangat disarankan untuk segera memakai toner setelah selesai mencuci wajah untuk mendapatkan tampilan glass skin.
3. Memakai Serum Untuk Kulit Glowing dan Glass Skin
Serum adalah salah satu skincare yang tidak boleh terlewatkan jika ingin memiliki kulit glass skin. Serum yang mengandung bahan aktif dengan komposisi cukup berat dengan tingkat konsentrasi beragam akan memberikan nutrisi. Bahkan hasilnya dapat terlihat lebih cepat ketika menggunakan serum.
Pertama pastikan wajah bersih dari jerawat dengan menggunakan serum yang berkonsentrasi untuk memperbaiki skin barrier sehingga tercipta lapisan kulit yang rata dan bebas dari jerawat.
Baru kemudian aplikasikan serum yang memiliki konsentrasi untuk mencerahkan wajah untuk tampilan glowing ala glass skin.