Part 2 : Pendakian Gunung Gede, Penampakan Nenek Tua di Surya Kencana

Pendakian Gunung Gede
Sumber :
  • Viva/Idris Hasibuan

Olret – Setelah kejadian suara anak ayan yang menandakan bahwa ada penghuni lain yang mulai mendekat di Part 1 : Pendakian Gunung Gede, Ditemani "Pendaki Lain" Dari Beda Dunia. Kami tetap berjalan seperti biasa seolah-olah tak ada yang terjadi.

Kisah Pedagang Ikan Cantik Cirebon: Uang Tak Pernah Habis, Nyawa Melayang Jadi Tumbal Tuyul Kelas Kakap

*

Saat gondrong mengeluhkan tas carier nya yang begitu berat dan langsung di sambut suara anak ayam "....ciat..ciak..ciat. Langsung dari jauh ada sepasang mata berwarna merah dia atas track yang mulai menanjak.

Kuncian Maut di Puncak Gunung Jawa Barat: Kisah Pasangan Tewas "Gancet" Setelah Diganggu Makhluk Gaib

Saya pikir hanya saya yang melihat, ternyata Evi Keling dan gondrong pun melihat nya. Sontak kami terdiam saat itu..."udah jalan terus mungkin itu Bagas (sebutan babi ketika di hutan)..ujar Keling.

Saya dan Evi mulai merasa gelisah saat itu. saat beristirahat, kami melihat lampu lampu pendaki yang bertemu saat di pos 1 leugok leunca sore tadi..dan benar saja itu rombongan dari Garut dan tambun.

Kisah Nyata Paling Horor di Gunung Jawa Barat: Pasangan Tewas "Gancet", Diduga Hipotermia Ekstrem Berujung Maut!

Saya sempat bertanya ke mereka.."bang yang dari Tangerang ga nanjak.. "..engga teh mereka buka tenda di pos 3 karna ada pendaki cewek yang udah gak kuat ngelanjutin perjalanan.

Kami pun berjalan perlahan, banyak istirahat karena track nya yang sangat mengocok dengkul. Singkat cerita kami sampai lah d warung pos bayangan..kami sempat makan gorengan semangka di warung itu. Keling bernyanyi-nyanyi lagu India dan dia bergoyang-goyang di pohon kecil yang ada di tengah track sambil berkata bahwa dirinya mirip Kajol.

Kami tak henti-henti nya tertawa melihat tingkah nya itu. Gondrong yang saat itu istirahat di tanah sedikit lebih atas dari warung, dan saya menghampiri nya menawari dia apa mau kopi atau rokok. Saat saya duduk di dekatnya tiba-tiba, ada hewan kecil seperti musang tapi aneh nya ini berwarna putih loncat di hadapan kami entah dari mana datangnya.

Di situ saya langsung menjerit kaget..."astagfirullah apaan itu kang..

Dengan tenang dia menjawab musang itu musang sambil mengedip ngedip matanya. Bapak yang menjaga warung pun sampai ke luar melihat kami.

Halaman Selanjutnya
img_title