Karina aespa Tampil dengan Rambut Blonde Sebahu: Kecantikannya Bikin Pusing

Karina aespa
Sumber :
  • Instagram/smtown.jjang

Olret – Baru-baru ini Karina aespa menarik perhatian MY (fandom aespa) setelah memamerkan gaya barunya dengan potongan rambut pendek berwarna putih mencolok. Foto selfie yang ia bagikan melalui komunitas penggemar ini langsung menuai banyak pujian.

Bagaimana Tidur Setelah Pukul 11 Malam Diam-Diam Dapat Merusak Tubuh?

Bersamaan dengan foto itu, Karina menulis caption tentang harapannya untuk bisa mencoba gaya ini suatu saat nanti.

Dalam unggahannya tersebut, postur wajahnya yang kecil menjadi terlihat dalam bingkaian rambut sebahunya. Garis lehernya yang panjang juga tak luput dari perhatian. Leader aespa ini dinilai cocok dengan rambut blondenya yang membuat orang kagum.

Ingin Ganti Warna Rambut Tapi Bingung Pilih yang Mana? Yuk, Cari Tahu yang Paling Cocok Buat Kamu!

Bahkan menurut MY, pelantun “Spicy” ini mirip dengan boneka Barbie. Sejak debut di 2020, Karina memang selalu tampil dengan rambut panjangnya. Sehingga, gaya barunya ini dinilai berani dan mengumpulkan reaksi eksplosif dari penggemar.

“Dia benar-benar seorang dewi,” tulis warganet yang dilansir melalui Theqoo.

Benarkah Uban Sebaiknya Tidak Dicabut? Begini Faktanya

“Tolong kenakan tampilan ini di comeback masa depan," pinta yang lain.

“Karina yang cantik membuat pagiku cerah,” puji yang lain.

“Dia milikku.”

“Aku ingin pingsan.”

“Aku ingin potong rambut seperti Karina.”

“Aku spontan teriak.”

“Aku baru bangun dan langsung melihat foto ini”

“Pusing melihat kecantikannya.”

“Menikahlah denganku.”

Sementara itu, Karina bersama aespa baru saja merilis album mini ketiga bertajuk "MY WORLD" dengan lagu utama "Spicy" pada 8 Mei. Mereka juga aktif tampil dalam banyak acara untuk mempromosikan album ini.

Seperti pada 25 Juni, aespa dilaporkan berpartisipasi dalam festival musik "Water Bomb Seoul 2023", yang diadakan di Jamsil Sports Complex Auxiliary Stadium di Seoul.