“House of Tricky: Wrecking The House” Jadi Album Xikers dengan Penjualan Tertinggi dalam Seminggu di Hanteo

xikers
Sumber :
  • X/xikers_official

OlretBoy group generasi ke-5 di bawah naungan agensi KQ Entertainmemnt, xikers berhasil mencetak prestasi mengesankan lewat mini album keenam mereka, “House Of Tricky : Wrecking The House.” Album yang dirilis pada 31 Oktober lalu ini terjual sebanyak 327.734 eksemplar seperti dikutip dari laman X @koreansales_twt, menjadikannya sebagai album xikers dengan penjualan tertinggi dalam seminggu di Hanteo. Rekor tersebut sebelumnya dipegang oleh “House Of Tricky : Trial And Error,” yang mencatat penjualan sebanyak 224.437 eksemplar.

Minjae Xikers Buatkan Cokelat Handmade Untuk Ribuan Fans, Netizen: Kepribadiannya Manis dan Tulus

Album “House Of Tricky : Wrecking The House” menandai bagian terakhir dari seri “House of Tricky” yang telah mereka bangun sejak debut. Dalam karya ini, xikers digambarkan sebagai 10 api biru yang menghancurkan Tricky House dan melangkah menuju dunia baru. Album tersebut menunjukkan tekad para anggota untuk terus berkembang dan menembus batas-batas konvensional dengan energi khas mereka.

Sejak hari perilisannya, album ini menduduki puncak tangga lagu real time Hanteo Chart, sekaligus memasuki berbagai tangga lagu global seperti iTunes Top Albums dan Apple Music Top Albums. Membuktikan besarnya perhatian penggemar internasional terhadap comeback mereka.

“House of Tricky: Wrecking The House” Jadi Album Xikers dengan Penjualan Tertinggi dalam Seminggu di Hanteo

Lagu utama, “Superpower (Peak),” juga berhasil masuk ke iTunes Top Songs Chart, memperkuat posisi xikers sebagai salah satu boy group KPop generasi ke-5 dengan pengaruh global yang semakin kuat.

Dikutip dari Naver pada Selasa (11/11/2025) sore, lagu “Superpower (Peak)” milik xikers mengekspresikan tekad untuk melepaskan diri dari keterbatasan dan menyalurkan energi unik mereka. 3 anggota xikers yakni Minjae, Sumin, dan Yechan yang telah konsisten berpartisipasi dalam penulisan lirik dan komposisi lagu sejak debut, kembali menulis lirik yang sarat makna dan memperkuat identitas musik xikers. 

ATEEZ Siap Guncang Jakarta! Ini Detail Lengkap Konser ATEEZ “In Your Fantasy” yang Akan Digelar Pada Akhir Januari 2026

Sesuai dengan judulnya, lagu ini memancarkan kekuatan luar biasa lewat vokal yang powerful, rap yang tajam, dan hook yang adiktif, menghasilkan alur lagu yang dinamis dan penuh energi.

Video musiknya menampilkan visual bergaya cyberpunk yang mengingatkan pada film fiksi ilmiah. Adegan-adegan spektakuler seperti terbang, melompat dari ketinggian, dan berpegangan pada kereta bawah tanah yang melaju menggambarkan para anggota bak pahlawan super dengan kemampuan luar biasa. Penampilan mereka yang telah berevolusi semakin menegaskan julukan xikers sebagai performance powerhouse. 

Halaman Selanjutnya
img_title