Tamannaah Bhatia Angkat Bicara Soal Hubungan Baru Pasca Putus dengan Vijay Varma, Bikin Penasaran!
- Instagram/tamannaahspeaks
Olret – Salah satu aktris papan atas Bollywood, Tamannaah Bhatia kini disibukkan dengan promosi serial yang tayang di platform Prime Video bertajuk “Do You Wanna Partner?”. Dikutip dari laman NDTV via Pinkvilla pada Jum’at (12/9/2025) malam, Tamannaah Bhatia berbagi pemikirannya tentang cinta dan hubungan baru pasca hubungannya dengan Vijay Varma berakhir pada Maret 2025 lalu.
Pendapat Tamannaah Bhatia Tentang Pasangan Hidup
Tamannaah Bhatia mengatakan bahwa ia ingin fokus pada pertumbuhan pribadi. Ia juga menambahkan bahwa ia ingin menjadi orang hebat bagi pasangannya kelak. Dalam wawancara terbarunya bersama NDTV, Thamannaah Bhatia berkata “Aku sedang berusaha menjadi pribadi yang lebih baik.” Melalui wawancara tersebut, Tamannaah Bhatia berbagi pemikirannya soal cinta, hubungan dan pasangan hidup yang ideal.
“Aku ingin menjadi pasangan hidup yang membuat seseorang merasa telah melakukan hal baik di masa lalu. Aku ingin dia menyadari arti kehadiranku di hidupnya. Siapapun laki-laki beruntung itu, aku akan berusaha untuk segera bertemu dengannya,” ujar aktris berusia 35 tahun tersebut.
Pemikiran Tamannaah Bhatia Soal Cinta Sejati
Tamannaah Bhatia berbagi pemikirannya tentang cinta. Menurut bintang “The Raid 2” tersebut, hubungan bersyarat tidak bisa disebut cinta.
“Akhir-akhir ini aku menyadari beberapa hal mengenai cinta. Kurasa orang-orang banyak yang salah mengartikan antara hubungan dan cinta. Maksudku bukan hanya hubungan pria dan wanita, tetapi juga hubungan pertemanan pada umumnya. Menurutku, ketika hubungan itu bersyarat, itu bukan lagi cinta,” ujar Tamannaah Bhatia.
Tamannaah Bhatia
- Instagram/tamannaahspeaks
Aktris kelahiran 21 Desember 1989 itu menambahkan “Cinta bisa dengan tanpa syarat dalam artian sepihak. Menurutku, dua orang bisa saling mencintai secara individual. Namun, pada dasarnya cinta adalah pekerjaan batin. Cinta adalah bagaimaan perasaanmu pada seseorang. Ketika kamu memiliki ekspektasi tinggi pada seseorang dan ingin orang lain melakukan keinginanmu, maka itu hanyalah sebuah transaksi.”
Menurut aktris yang akrab disapa Tamannaah tersebut, cinta adalah tentang memberi kebebasan. Bukan tentang memenuhi ekspektasi pada pasangan hidup. Ini adalah renungan yang menarik perhatiannya di minggu-minggu terakhir sebelum perpisahannya dengan Vijay Varma.
Tamannaah Bhatia
- Instagram/tamannaahspeaks
Dengan pernyataannya yang penuh teka-teki, Tamannaah Bhatia sukses buat penggemar semakin penasaran. Benarkah sudah ada sosok baru yang merebut hatinya? Bagaimana menurutmu?