8 Dosa yang Menjadi Penghalang Bertemu Jodoh
- tiktok @mikadisini17
Olret – Jodoh memang sudah menjadi rahasia Allah yang harus kita percayai. Karena rezeki jodoh dan maut adalah mutlak kekuasaan Allah subhanahu wa ta'ala. Sebagai manusia berkewajiban untuk berusaha dan berdoa untuk menjemput datangnya jodoh.
Berusaha dan berdoa juga harus dibarengi sifat berserah diri kepada Allah Subhanahu wa ta'ala dengan sepenuh hati, agar Allah akan mempermudah jalan bertemunya jodoh. Selain itu kita harus senantiasa memperbaiki diri dan mengoreksi diri kita sendiri.
Karena bisa jadi jodoh kita terhalang oleh sifat dan kesalahan dosa yang pernah kita perbuat tanpa disadari.
Apa sajakah penghalang bertemu jodoh tersebut? Penasaran, seperti di lansir dari olret dari akun Youtube Insan Surga, berikut 8 Dosa yang Menjadi Penghalang Bertemu Jodoh.
1. Syirik.
Mendidik anak sesuai syariat islam
- freepik.com
Salah satu dosa besar yang membuat kita sulit dapat jodoh yakni kepribadian suka syirik. Pada dasarnya syirik merupakan perbuatan menyekutukan Allah dengan selainnya.
Jika seseorang memilih syirik untuk bisa mendapatkan jodoh dengan cepat. Ini adalah perbuatan yang salah. Jodoh di tangan Tuhan, dan jika kita menyekutukan Tuhan, maka bisa saja kamu malah dijauhkan dari jodoh.
Alangkah baiknya jika kita lebih mendekatkan diri kepada Allah dan memohon agar cepat dipertemukan dengan jodoh yang baik, yang bisa menjadi pasangan seumur hidup. Apabila seseorang telah berbuat syirik dan pada akhirnya ia mendapatkan jodoh.
Maka jodoh yang didapatkannya akan memiliki kepribadian serupa, yaitu sama-sama berdosa syirik sebagaimana Allah berfirman.
Laki-laki yang berzina tidak mengawini melainkan perempuan yang berzina, atau perempuan yang musyrik; dan perempuan yang berzina tidak dikawini melainkan oleh laki-laki yang berzina atau laki-laki yang musyrik, dan yang demikian itu diharamkan atas orang-orang yang Mukmin. Quran Surat An-Nur ayat 3.
2. Melalaikan perintah salat.
salat
Salah satu perintah yang diwajibkan pada manusia yang langsung Allah tugaskan kepada Nabi Muhammad Shallallahu Alaihi Wasallam adalah shalat. Shalat merupakan ibadah umat Islam yang tidak boleh ditinggalkan sedikitpun.
Dengan meninggalkan ataupun jarang lakukan salat, memberikan efek bahwa Allah pun tidak akan cepat dalam merespon keinginan manusia tersebut. Selain meninggalkan salat, kerap terjadi pula orang yang menunda-nunda shalat hingga sampai pada akhir waktu.