Thailand Update: Boy Nattapon Wongvanich, Boun Noppanut, Dong Thanabat
- Google Image
Olret – Lewat karakternya sebagai "Pluem" dalam serial Ghost Host, Ghost House. Boy, terus mencuri atensi penggemar series Thailand. Lahir dengan nama lengkap Boy Nattapon Wongvanich, merupakan aktor kelahiran 20 September 1995. Meskipun menjadi ajang debutnya di dunia hiburan, aktor yang satu ini berhasil menunjukkan bakat aktingnya yang memukau. Boy mendapat peran utama dalam series debutnya.
Boy adalah seorang aktor yang memulai debut akting pertamanya lewat serial Ghost Host, Ghost House. Serial ini merupakan salah satu serial terbaru 2022. Serial tersebut bergenre romantis dan supernatural.
Boy Nattapon Wongvanich
- Google Image
Dalam serial ini Boy Nattapon memerankan karakter "Pluem" seorang pemuda yang nampaknya memahami perasaan kehilangan dari Kawin, dan diam-diam jatuh cinta pada pandangan pertama dengan nya. Dalam serial ini juga Boy Nattapon akan beradu akting dengan aktor tampan Tod Techit.
Jangan lupa untuk menonton serial Ghost Host, Ghost House setiap hari Rabu di Channel GMM25 pukul 23:00 Tonton kembali di Youtube: Vibie Gen pada pukul 24.00
Boun Noppanut
Boun Noppanut Guntachai
- -
Aktor tampan Boun Noppanut alami suatu musibah, Boun membagikan berita tersebut melalui akun tweetnya. Diduga Aktor tampan ini mengalami ban pecah pada mobilnya, posisi saat itu Boun berada di rute ekspres. Mobil-mobil lain melaju dengan kencang. Boun mengatakan "Sekarang aman, Saya hampir mati. Untung saya hanya mengemudi 70km/jam. Jika saya mengemudi dengan cepat, mobil saya akan terbalik.
Yang ditakutkan mobil lain yang melaju di sebelahnya akan menabrak. seorang mekanik telah memperingatkan saya tentang ban, tetapi ditengah kesibukan, dan saya mengatakan akan pergi untuk memeriksa setelah senggang, tetapi tidak tepat waktu". Tulis Boun. Untung lah dirinya dalam keadaan baik-baik saja, mendengar hal ini, para penggemar sangat merasa khawatir akan kejadian yang menimpa Boun Noppanut.
Para penggemar meminta agar Boun memeriksakan mobilnya dan pastikan semuanya sudah diperiksa dengan aman, dan ada juga yang meminta Boun agar tidak mengemudi sendirian, mereka berpendapat agar Boun segera mencari seorang driver saja. Selain itu, selalu berhati-hati saat berkendara. Tulis beberapa penggemar.