Yang Sulit Itu Bukan Memilih, Tapi Bertahan Pada Sebuah Pilihan
- freepik.com
Tak perlu membenci kembali orang yang membenci diri kita.
Bersyukurlah dengan apa yang telah kita miliki dan bersabarlah atas apa yang belum kita raih.
Jangan hanya mempercantik diri. Tapi percantiklah juga adab dan ilmu yang harus kamu miliki, sebab itulah kecantikan yang abadi.
Jangan menjadi seseorang yang ketika kehilangan akan bersedih berlebihan dan ketika mendapatkan selalu merasa kekurangan.
Diamlah saat kamu sedang merasa marah. Diam sampai hatimu kembali tenang dan amarah pun akan hilang.
Jangan tergesa-gesa dalam berdoa, dan jangan berputus asa dalam berusaha. Bersabarlah.
Tenanglah, di balik setiap apa yang nyata selalu ada hikmah di dalamnya.
"Sesungguhnya orang-orang sebelum kalian melihat Al-Qur'an sebagai surat cinta dari Rabbnya; direnungi pada malam hari, diamalkan pada siang hari." — Hasan Al-Bashri.
Jangan tebar banyak harapan dan jangan mudah memberi janji sembarangan.
Mari perbanyak bertaubat kepada Allah. Sebab kita manusia tak luput dari salah dan juga dosa.
Libatkan Allah dalam segala urusanmu. Sebab tanpa-Nya, kamu takkan mampu.
Air mata itu terasa asin, sebab ia adalah air garam bagi kehidupan.
Ingatlah akhir dari kehidupanmu nanti agar kesombongan tak bersarang di dalam hati.
Ingatlah bahwa Allah jauh lebih besar dari segalanya.
Mencintai itu saling menjaga. Bukan hanya saling memberi bahagia.