8 Hal Yang Harus Diperhatikan Saat Ingin Mengadakan Bukber Di Rumah

Buka bersama
Sumber :
  • freepik.com

OlretBuka bersama alias bukber adalah rutinitas yang sering diadakan selama bulan Ramadhan. Kegiatan ini bertujuan untuk menyambung dan mempererat tali silaturahmi, baik antar teman, rekan kerja atau keluarga besar.

Puasa Protein Dikaitkan dengan Kehilangan Otot, Para Ahli Memperingatkan

Nah, umumnya,bukber direncanakan dan dilaksanakan di luar rumah, misal di rumah makan atau restoran. Tapi, kamu juga bisa menyiapkan acara buka bersama di rumah lho. Hanya saja perlu perhatikan 8 hal ini, supaya acara bukber bisa berjalan lancar dan terkesan.

1. Pastikan Jumlah Orang Yang Akan Ikut Bukber

Misi Mustahil Jadi Nyata: Turun 10 Kg Dalam 30 Hari? Ini 5 Langkah Wajib yang Mengguncang Lemak Anda!

Buka bersama

Photo :
  • freepik.com

Pertama sebagai tuan rumah, kamu harus memperhatikan jumlah tamu atau orang yang akan ikut buka bersama. Baik itu orang dewasa maupun kanak-kanak. Dengan tahu jumlahnya, kamu bisa mempersiapkan porsi dengan tepat, sekaligus keperluan lain seperti karpet dan kursi.

Rahasia di Balik Puasa Senin-Kamis: Bukan Hanya Lapar, tapi Kunci Ketenangan Hidup

2. Makanan Yang Disediakan Cukup Beragam

Namanya mengundang tamu untuk berbuka bersama. Maka usahakan memberikan penyajian yang sebaik-baiknya. Salah satunya dengan menu makanan yang cukup beragam mulai dari takjil sampai makanan berat. Setidaknya ada dua varian. Misal untuk takjil bisa es buah dan puding buah. Soal masakan berat minimal 2 varian lauk dan sayur.

3. Tempat Yang Cukup Luas dan Lapang

Tempat juga harus disesuaikan dengan jumlah tamu yang datang. Jika tamunya banyak maka siapkan tempat yang cukup luas dan lapang. Kamu bisa menggunakan karpet, supaya bisa lesehan bersama, daripada meja dan kursi.

4. Tempat Parkir

Pastikan kamu juga menyiapkan lahan parkir untuk tamu yang datang. Sehingga tidak akan merugikan tetangga atau orang lain. Karena memakai badan jalan atau halaman mereka.

5. Waktu Atau Hari Yang Ditentukan

Selain itu, sebelumnya tentukan hari yang tepat untuk mengadakan bukber. Hari dimana para tamu tidak punya halangan untuk hadir dan acara bukber bisa sukses.

6. Abadikan Momen

Jangan lupa untuk mengabadikan momen berbuka puasa tersebut untuk menambah semarak dan keseruannya. Tidak perlu fotografer profesional. Mintalah salah satu saudara untuk selalu sigap mengabadikan segala momen. Jadi hasil foto bisa beragam dan tidak selalu terkesan formal.

Halaman Selanjutnya
img_title