5 Langkah Sederhana Menghilangkan Stres yang Ampuh Bangat
- https://unsplash.com/@imadalassiry
Olret – Ketika melakukan aktivitas, baik itu bekerja dan belajar, atau bahkan kamu melakukan keduanya dalam satu waktu bersamaan. Akan ada saat kamu merasa lelah dan stres yang berkepanjangan.
Seolah tidak mampu berpikir, konsentrasi hingga merasa sedang mengalami kram otak. Sampai jika kamu memaksakan diri justru semuanya akan jadi lebih berantakan.
Hal ini karena dalam bekerja maupun belajar dibutuhkan energi yang besar, khususnya kinerja otak dalam berpikir dan konsentrasi. Karena itu wajar saja, meski tubuh terasa sehat atau baik-baik saja, kamu mengalami lelah dan stres yang berkepanjangan.
Nah, jika hal itu yang sedang kamu rasakan. Coba lakukan 5 langkah sederhana ini untuk segera mengatasinya. Supaya kamu segera bisa kembali fokus pada pekerjaan yang sedang kamu lakukan.
1. Istirahat Sejenak dan Melakukan Aktivitas Ringan.
Kehilangan ide bukan karena kamu tidak kreatif atau berbakat. Namun, mungkin saja tanpa sadar kamu sudah terlalu lelah sehingga ide-ide yang tadinya muncul kemudian menghilang.
Saat itu terjadi, cobalah untuk berhenti melakukan aktivitas yang kamu lakukan dan istirahat sejenak. Istirahat bisa dilakukan dengan tidur atau mengganti aktivitas kamu dengan hal-hal yang lebih menyenangkan dan ringan di pikiran.
Selain itu mendengarkan musik, makan makanan favorit dan bersuka cita dengan kawan juga efektif untuk menghilangkan rasa lelah dan stres.
2. Mengatur Ulang Jadwal Bekerja/Belajar Dengan Bersenang-Senang
Bekerja dan belajar adalah aktivitas yang penting juga selalu menjadi prioritas bagi siapa saja. Apalagi buat kamu yang sedang mengejar mimpi dan cita-cita.
Namun, selain belajar atau bekerja keras. Kamu juga harus memikirkan prioritas hidup lainnya seperti istirahat, olahraga, berkumpul dengan keluarga dan aktivitas hiburan.
Sebab dengan keseimbangan antara bekerja/belajar juga beristirahat. Hal itu akan membuat stres dan rasa lelah hilang.
3. Jangan Berpikir Bekerja Atau Belajar Itu Beban
Selanjutnya adalah berusaha untuk mencintai pekerjaan yang kamu punya dengan sepenuh hati. Sehingga saat mengerjakannya, kamu tidak merasa terbebani. Tapi, memang termasuk salah satu usaha dalam memperoleh mimpi.