9 Aktor Tampan Thailand yang Ulang Tahun di September 2023

Aktor Tampan Thailand yang Ulang Tahun di September
Sumber :
  • instagram

Olret – Ulang tahun dapat diartikan sebagai hari spesial bagi semua orang, mereka yang berulang tahun akan mendapat banyak sekali doa dan harapan baik dari orang-orang terdekat yang mencintai dan mendukung mereka.

Ada Gulf Kanawut, Ini 5 Aktor Pemeran Utama “Duang Jai Tewaprom”

Berikut adalah deretan aktor tampan Thailand yang semakin bertambah dewasa di bulan September.

1. Fluke Pongsapat

12 Pemeran Drama Thailand Cutie Pie 2 You, Ada Zee Pruk Panich

Pongsapat Kankam atau yang akrab disapa Fluke, merupakan aktor sekaligus model tampan kelahiran Chiang Rai, 01 September 1996. Merupakan lulusan dari Faculty of Communication Arts Sripatum University dan memulai debut aktingnya pada tahun 2017 melalui film horor "Black Full Moon" sebagai peran utama bernama "Fluke".

Di tahun 2018 ia kembali mendapat peran utama lewat serial "My Dream". Beberapa judul lain dari serial yang diperankan oleh Fluke adalah "Long Khong The Series" (2020), "Prom Pissawat" (2020), "Love Under the Moonlight" (2021), "My Sassy Girl (2021), dan "Makkali The Love Tree" (2022). Serta film "Om! Crush on Me" (2021).

Review Drama Thailand Cutie Pie 2 You, Cinta Penuh Gairah?

2. First Kanaphan

First Kanaphan

Photo :
  • twitter

Kanaphan Puitrakul atau yang akrab disapa First, merupakan aktor tampan kelahiran Bangkok, 03 September 1998. First memulai karir aktingnya setelah mengikuti audisi dari A Pool Of 100 Teenagers dan mendapatkan peran utama untuk The Assassin: ฆาตกร, sebuah film yang diproduksi untuk Hari Anak pada tahun 2016.

First mulai bergabung dengan agensi GMMTV pada tahun 2018-sekarang. Ia sudah memerankan banyak sekali drama diantaranya: "Wake Up Ladies" (2018), "Wolf" (2019), "Blacklist" (2019), "The Shipper" (2020) "The Eclipse" (2022) serta yang terbaru yang sedang hangat diperbincangkan oleh para penggemar yaitu "Our Skyy 2" (2023) dan "Only Friends" (2023).

3. Jet Bundit

Jetsadakorn Bundit atau yang akrab disapa Jet, merupakan aktor dan penyanyi tampan kelahiran 03 September 1998 yang memulai debut aktingnya pada tahun 2020 sebagai pemeran pendukung lewat serial "The Moment".

Dan ditahun 2021, Jet mendapat peran utama pertamanya lewat serial "My Mate Match". Pada Desember 2022 lalu, dilansir dari postingan media sosial milik Jet yang mengabarkan, bahwa ia telah mengakhiri kontrak kerjanya sebagai aktor dibawah naungan Starhunter Entertainment, dan sekarang Jet diketahui telah resmi bergabung dengan agensi Be On Cloud.

4. Benz Atthanin

Atthanin Thaninpanuvivat atau yang akrab disapa Benz atau Benzalert merupakan seorang aktor dan penyanyi tampan dibawah naungan Change 2561, aktor kelahiran 4 September 1998 ini memulai debut aktingnya pada tahun 2019 sebagai peran tamu, dalam serial "Theory of Love". Ditahun 2020 ia mendapat peran utama pertamanya lewat serial "En of Love: This is Love Story".

Halaman Selanjutnya
img_title