Sung Hanbin ZEROBASEONE dan Myung Jaehyun BOYNEXTDOOR Resmi Pamit dari M Countdown, Buat Fans Terharu!

Myung Jaehyun BOYNEXTDOOR dan Sung Hanbin ZEROBASEONE
Sumber :
  • Naver

OlretSung Hanbin ZEROBASEONE dan Myung Jaehyun BOYNEXTDOOR resmi mengakhiri masa jabatan mereka sebagai MC di acara Mnet M Countdown pada 4 September 2025. Ini berarti mereka menjabat sebagai MC di program musik tersebut selama hampir 2 tahun sejak pertama kali melangsungkan siaran sebagai MC pada Januari 2024. 

Penjualan Album “Never Say Never” ZEROBASEONE Tembus 1,1 Juta Kopi, Tunjukkan Dominasi Global!

Episode terakhir penayangan M Coutdown dengan Myung Jaehyun dan Sung Hanbin telah disiarkan pada Kamis (4 /9/2025) kemarin, dipenuhi dengan wawancara artis dan penampilan panggung yang meriah. 

Setelah merampungkan tugas terakhirnya sebagai MC, keduanya juga menampilkan kolaborasi spesial membawakan lagu berjudul “Coming of Age Story” milik Lee Mujin. Diiringi oleh background foto-foto kebersamaan Sung Hanbin dan Myung Jaehyun, harmonisasi keduanya sukses membuat penggemar berkaca-kaca sekaligus bahagia. Baik Zerose (penggemar ZEROBASEONE) maupun Onedoor (penggemar BOYNEXTDOOR) tak luput dari perasaan haru. 

Ricky ZEROBASEONE Jadi Sorotan Netizen Setelah Lantang Melawan Haters

Sebelumnya, MCountdown memasang nama Sung Hanbin ZEROBASEONE, Myung Jaehyun BOYNEXTDOOR dan Sohee RIIZE sebagai trio MC sejak awal Januari 2024. Penampilan awal ketiganya sebagai MC diawali dengan kolaborasi spesial membawakan lagu Fighting milik BSS (BooSeokSoon) SEVENTEEN. Ketiganya kemudian dikenal sebagai trio ‘MyeongDdeongCat’. 

Buat Netizen Antusias! Zhanghao ZEROBASEONE Akan Menghadiri Newsis Hallyu Expo 2025

Ketiganya dikenal memiliki kemistri yang ceria dan pesona yang manis serta lucu sebagai rekan kerja. Setelah mengumumkan akan mundur sebagai MC M Countdown, Sung Hanbin dan Myung Jaehyun mengucapkan terimakasih pada penggemar atas kenangan yang telah diukir selama ini. Keduanya yang dikenal sebagai duo ‘Myeongcat’ juga berterimakasih pada penggemar karena telah setia menemani perjalanan karir mereka selama ini. Melalui akun media sosial resmi M Countdown, keduanya menulis:

“Sampai detik-detik terakhir, MyeongCat tetap memancarkan semangat yang tak pernah padam. Selamat tinggal, sampai jumpa lagi. Ini bukanlah akhir, melainkan sebuah awal baru untuk kita semua. Myeong-yeom adalah nama yang akan selalu diingat, sebuah gemerlap dalam kisah masa muda. M Countdown, kami ucapkan terima kasih dan selamat tinggal. Kenangan yang begitu menakjubkan ini pasti sulit dilupakan. Sung-yeom, kenangan yang akan terus hidup dalam hati kami.” 

Kebersamaan Sung Hanbin ZEROBASEONE dan Myung Jaehyun BOYNEXTDOOR

Photo :
  • X/MnetMcountdown

Sementara itu, Mnet bersiap menghadirkan MC pengganti di tengah banjir tribut dan ucapan perpisahan dari penggemar di media sosial.