Teaser Drama Korea Castaway Diva: Park Eun Bin Bertemu Idolanya, Kim Hyo Jin

Castaway Diva
Sumber :
  • Twitter/ soompi

Olret – tvN telah merilis teaser baru untuk drama KoreaCastaway Diva” yang dibintangi aktris Park Eun Bin.

5 Aktor Korea Terbaik Sepanjang Masa: Jaminan Drama Selalu Dinanti dan Bikin Gagal Move On!

“Castaway Diva” adalah drama komedi romantis tentang seorang gadis yang terdampar di pulau terpencil saat dalam perjalanan ke Seoul untuk mengikuti audisi menjadi penyanyi.

Sutradara Oh Choong Hwan dan penulis Park Hye Ryun, yang sebelumnya bekerja sama dalam “While You Were Sleeping” dan “Start-Up,” akan kembali bekerja sama untuk drama baru ini.

Bukan Sekadar Romansa: Ini Drakor Menyentuh Hati yang Punya Vibe When Life Gives You Tangerines

Selain Park Eun Bin, drama ini juga dibintangi oleh Chae Jong Hyeop, Cha Hak Yeon (N) VIXX, Kim Hyo Jin, dan Kim Joo Heon.

Park Eun Bin berperan sebagai calon penyanyi Seo Mok Ha, seorang gadis yang diselamatkan dari pulau tak berpenghuni setelah 15 tahun.

11 Drama Korea yang Wajib Ditonton Jika Kamu Suka When Life Gives You Tangerines

Sementara Kim Hyo Jin berperan sebagai Yoon Ran Joo, diva yang dikagumi Seo Mok Ha.

Mengutip dari Soompi pada Sabtu (30/9/2023), video teaser yang baru dirilis menampilkan persahabatan antara Seo Mok Ha dan idolanya Yoon Ran Joo, yang melampaui persahabatan seorang penggemar dan penyanyi idola.

Halaman Selanjutnya
img_title