Vivo X200 FE Resmi Meluncur, Flagship Ringkas Rp10 Jutaan dengan Kamera ZEISS Bisa Bikin iPhone 16 Pro Max Waswas

Vivo
Sumber :
  • youtube

Olret – Setelah sekian lama hanya muncul dalam bentuk teaser dan demonstrasi awal, vivo akhirnya merilis X200 FE (Fashion Edition) — ponsel flagship ringkas dengan kemampuan fotografi luar biasa, desain elegan, dan harga kompetitif yang diklaim bisa membuat Galaxy S25 Ultra dan iPhone 16 Pro Max ketar-ketir.

Vivo X200 FE Resmi Meluncur: Flagship Terjangkau dengan Kamera Zeiss dan Dimensity 9300+

Diresmikan di India pada Selasa (23/7), vivo X200 FE kini tersedia dengan harga Rs 54.999, atau sekitar Rp10,3 juta (kurs Rp188,6/INR) untuk varian RAM 12GB dan memori internal 256GB. Perangkat ini bisa dibeli melalui Flipkart, situs resmi vivo India, Amazon.in, serta toko retail offline.

Desain Elegan, Warna Berani, dan Layar Super Terang

Vivo X200 FE Resmi Diluncurkan di Eropa, Bawa Kamera Flagship dan Fitur AI Canggih

Vivo X200 FE mengusung layar LTPO AMOLED 6,31 inci dengan resolusi 1,5K dan tingkat kecerahan puncak mencapai 5.000 nits, menjadikannya salah satu layar tercerah di segmennya. Layarnya juga dilindungi Schott Xensation Core Glass, memberikan ketahanan ekstra terhadap goresan dan benturan.

Desainnya tetap ramping meski dibekali baterai besar, dengan ketebalan hanya 7,99mm dan bobot 186 gram, memberikan kesan ringan dan nyaman digenggam. Ponsel ini tersedia dalam berbagai warna menarik, sejalan dengan namanya: Fashion Edition.

iPhone 11–14: Kuartet Terakhir Era Lightning yang Masih Diburu di 2025

Performa Mumpuni Berkat Dimensity 9300+ dan Android 15

Di sektor dapur pacu, vivo X200 FE dibekali dengan MediaTek Dimensity 9300+, dipadukan dengan Funtouch OS 15 berbasis Android 15. Meski chip ini sedikit di bawah Snapdragon 8 Elite Gen 2 milik pesaing seperti OnePlus 13s, vivo mengandalkannya untuk menunjang efisiensi dan fitur AI yang lebih optimal.

Halaman Selanjutnya
img_title