Awas! WhatsApp Mau "Pensiunkan" HP Lamamu di 2025: Cek Daftarnya, iPhone Paling Banyak Kena!

Pembaruan Fitur WhatsApp
Sumber :
  • freepik.com

Olret – Siapa sangka, aplikasi chat sejuta umat, WhatsApp, siap bikin kamu gigit jari di tahun 2025! Jangan kaget kalau tiba-tiba akunmu tak bisa diakses.

Lini Ponsel Kelas Menengah Samsung Terbaru, Benarkah Galaxy A57 Gantikan Galaxy A56?

Pasalnya, WhatsApp akan menghentikan dukungannya untuk sejumlah perangkat lama yang masih beredar. Ini bukan gosip, tapi peringatan keras: saatnya upgrade HP!

WhatsApp terus bergerak cepat dengan pembaruan demi menjaga kualitas layanan, keamanan, dan kecepatan akses. Logisnya, perangkat dengan sistem operasi usang dianggap tak lagi layak menerima pembaruan teknologi terbaru.

Apple Rilis iOS 26.1, Inilah Keunggulannya!

Jadi, kalau HP-mu sudah uzur, kemungkinan besar ia tak akan lagi kompatibel dengan aplikasi ini. Ini jadi lampu kuning buat kamu yang masih setia dengan gadget jadul!

Deretan HP yang Bakal Ditinggalkan WhatsApp di 2025

iPhone 16 Pro Max : Masih Sangat Laris Meski Sudah Lebih dari 1 Tahun Sejak Diluncurkan!

Keunggulan Samsung Galaxy S22

Photo :
  • U-Repot

Termasuk Android dan iPhone, berikut kami rangkum daftar HP yang tak lagi didukung WhatsApp di 2025 dan beberapa tahun ke depan:

Android (Mulai Januari 2025)

Beberapa nama besar dari era lampau akan disuntik mati dukungannya:

  • Samsung: Galaxy S3, Galaxy Note 2, Galaxy Ace 3, Galaxy S4 Mini
  • Motorola: Moto G (Gen 1), Razr HD, Moto E (2014)
  • HTC: One X, One X Plus, Desire 500, Desire 601
  • LG: Optimus G, Nexus 4, G2 Mini, L90
  • Sony: Xperia Z, Xperia SP, Xperia T

Jika kamu masih memakai salah satu dari daftar di atas, sebaiknya mulai menabung dari sekarang!

iPhone (Mulai Mei 2025)

Iphone 14 pro max

Photo :
  • Youtube

Nah, untuk para pengguna Apple, bersiaplah karena daftarnya cukup panjang! Hampir semua iPhone "lama" akan terdampak:

  • iPhone 6s
  • iPhone 6s Plus
  • iPhone SE (Generasi 1)
  • iPhone 7
  • iPhone 7 Plus
  • iPhone 8
  • iPhone 8 Plus
  • iPhone X

Ya, kamu tidak salah baca! Bahkan iPhone X pun akan kehilangan dukungan WhatsApp! Kebijakan ini diambil demi menjaga WhatsApp tetap bisa menjalankan fitur-fitur baru dan mempertahankan keamanan data pengguna di era digital yang berubah sangat cepat.

Perangkat lawas dinilai rentan terhadap celah keamanan dan tidak memiliki sumber daya untuk mengoptimalkan fitur baru seperti enkripsi tingkat lanjut.

Fitur-Fitur Baru WhatsApp yang Wajib Kamu Nikmati

Keputusan WhatsApp menghentikan dukungan di beberapa HP mulai 2025 ini adalah langkah penting demi menjaga kualitas dan keamanan. Tapi jangan khawatir, di sisi lain WhatsApp juga terus memanjakan penggunanya dengan fitur-fitur baru yang membuat pengalaman berkirim pesan semakin praktis dan nyaman.

Halaman Selanjutnya
img_title