7 Prinsip Membangun Pernikahan Sukses dan Bahagia Meburut Psikolog

Prinsip Membangun Pernikahan Sukses
Sumber :
  • tvN

Olret – Ketika memutuskan untuk menikah, tentunya sudah banyak hal yang dipertimbangkan kamu dan pasanganmu. Sebab menikah ibaratnya sedang membangun “rumah” bersama mulai dari nol.

Kamu juga pasangan harus bisa beradaptasi satu sama lain, menerima sepenuhnya dan menghadapi segala masalah dalam rumah tangga nanti dengan saling menguatkan. Dengan harapan, pernikahanmu bisa sukses dan bahagia sampai ajal menjemput kelak.

Nah dilansir dari laman Pobbela.com, salah seorang psikolog asal Amerika Serikat dan penulis buku “The Seven Principles for Making Marriage Works”, Dr. John Gottman, hubungan pernikahan bisa berjalan dengan harmonis dan sukses, apabila pasangan menerapkan 7 prinsip utama pernikahan sukses ini. Apa saja itu? Yuk kita simak sama-sama.

1. Bisa Membuat Konsep Atau Peta Cinta Dalam Pernikahan

Prinsip Membangun Pernikahan Sukses

Photo :
  • tvN

Dalam suatu pernikahan, Dr. John Gottman menyarankan untuk membuat peta atau konsep cinta dengan sering memberikan pertanyaan pada pasangan.

Peta cinta adalah, berbagai informasi personal yang dimiliki seseorang tentang pasangannya, mulai dari tujuan dalam hidup pasangan, kekhawatiran serta mimpi yang ia miliki, dan lain sebagainya soal pasanganmu.

Jadi kalian bisa lebih saling mengenal dan memahami satu sama lain. Selain itu akan terjalin komunikasi yang kuat serta gairah juga keintiman dalam hubungan. Lewat peta konsep cinta itu, kamu dan pasanganmu bisa menyatukan tujuan dan visi misi, sekaligus menemukan cara terbaik menghadapi masala atau ujian dalam pernikahan nanti.

2. Memupuk Rasa Kasih Sayang dan Apresiasi Pada Pasangan

Pria yang memikirkanmu

Photo :
  • twitter

Tindakan sederhana seperti memberi apresiasi pada pasangan dapat meningkatkan kekaguman dan rasa kasih sayang. Selain itu, membuat hubungan jadi lebih harmonis juga menyenangkan di habiskan bersama.

Oleh karena itu, sering-seringlah memberikan respon yang positif dan menunjukkan kekaguman kamu pada dirinya. Seperti ungkapan terimakasih atas makanan yang enak, syukur atas rejeki yang terima dan kedewasaan yang dimiliki satu sama lain. Dengan begitu pasangan akan semakin merasa dihargai dan dikagumi.

3. Menjadikan Pasangan Sebagai Tempat Pertama

Kamu mungkin mempunyai banyak tempat lain yang juga memberikan rasa nyaman dan aman, seperti keluarga, sahabat atau teman. Namun, saat sudah menjalin hubungan pernikahan, maka kamu harus menjadikan pasangan sebagai tempat pertama dalam segala hal, dengan selalu mengarahkan dirimu pada dirinya.