5 Tips Ampuh Terhindar Dari Ghosting Saat PDKT Dengan Seseorang!

Dighosting pasangan
Sumber :
  • Freepik

OlretGhosting adalah salah satu kejahatan dalam hubungan asmara yang bisa membuat korbannya mengalami trauma.

Sebagaimana diketahui ghosting adalah istilah ketika seseorang yang tiba-tiba menghentikan semua komunikasi dan kontak dengan orang lain tanpa peringatan atau penjelasan. 

Dia awalnya tiba-tiba ngedeketin kamu, berusaha mendapatkan perhatian bahkan tempat istimewa di hatimu, tiba-tiba hilang begitu saja, tanpa adanya komunikasi apapun. 

Jelas perbuatan itu bisa membuat orang merasa trauma bahkan mengalami trust issue dalam hubungan. Apalagi, jika rasa cinta sudah tertanam cukup dalam. 

Nah, biar nggak jadi korban ghosting. Yuk terapkan beberapa hal ini. Biar kamu gak terlalu dalam jatuh cinta pada orang yang belum tentu benar-benar serius pada kamu. Selain itu, menjaga hati dan perasaan biar nggak kecewa terlalu dalam. 

1. Miliki Kejelasan Hubungan Sejak Awal

Pertama untuk menghindari ghosting saat PDKT adalah memastikan hubungan dengan gebetan memiliki arah dan tujuan yang jelas sejak awal. Sehingga kamu dan pasangan saling mengetahui ekspektasi satu sama lain, juga sama-sama serius ketika mengenal satu sama lain. 

Berikan dia peringatan sejak awal. Jika memang dia mau serius, baru kamu akan menanggapi. Namun, jika hanya ingin bermain-main, lebih baik tidak meneruskan suatu hubungan. 

Namun, poin ini juga harus sejalan dengan kesiapan dirimu dalam menjalin hubungan yang serius. Sebab, jika pasanganmu mengharapkan keseriusan, kamu harus siap untuk itu. 

2. Jadi Diri Sendiri dan Apa Adanya 

Selanjutnya untuk menghindari ghosting dalam hubungan, cukup dengan tetap menjadi diri sendiri dan apa adanya. 

Tidak perlu memaksakan diri untuk terlihat keren atau 'wah' di hadapan siapapun termasuk gebetan. Sebab itu hanya akan membuat hubungan jadi tidak nyaman seiring waktu berjalan. 

Selain itu, dengan menjadi diri sendiri, kamu juga bisa menemukan seseorang yang benar-benar tulus. Otomatis juga menjaga diri supaya terhindar dari ghosting. 

3. Tetap Hargai Dan Cintai Diri Sendiri 

Ghosting juga bisa menjadi perilaku toxic dan manipulatif. Dimana pelaku ghosting, mungkin memiliki beberapa maksud/tujuan tertentu mendekati dirimu. Dan bisa saja, hal itu akan merugikan dirimu sendiri kedepannya nanti.