Move On Yuk, Sudah Saatnya Kamu Memiliki Kehidupan yang Lebih Baik

Cara Terbaik Move On Dari Mantan Pengkhianat
Sumber :
  • unsplash.com

Olret – Memang bukan hal yang mudah untuk menjaga sebuah hubungan agar tetap baik-baik saja. Perbedaan pendapat serta visi dan misi seringkali menyebabkan pertengkaran hingga berujung pada putus cinta.

Bagi sebagian besar orang, putus cinta memang sungguh menyakitkan. Kendati demikian, bukan berarti Anda hanya boleh diam saja dalam penderitaan dan berlarut-larut dalam kesedihan. Anda harus bisa move on dan bangkit untuk kembali beraktivitas.

Maka dari itu, ayuk move on sekarang juga, buang kenangan menyedihkan di masa lalu, meski bayangan indah bersamanya seringkali menghantui. Ingat bahwa kamu masih punya tanggung jawab atas hidupmu selanjutnya, dan sudah saatnya kamu punya kehidupan yang lebih baik dengan cara berikut;

Keluarkan Seluruh Uneg-Unegmu Yang Masih Tersisa Dalam Hati

Mengeluarkan uneg-uneg dalam hati Anda adalah langkah pertama untuk move on sehabis putus cinta. Beri waktu pada diri sendiri untuk menyendiri dan merenungi kandasnya hubungan cinta Anda.

Anda mungkin akan merasa sangat sedih, kecewa, dan marah akibat putus cinta. Cari tempat yang cocok untuk melepaskan luapan emosi ini. Misalnya, kamar tidur, kamar mandi, atau taman belakang rumah.

Duduk dan keluarkan seluruh perasaan yang tengah berkecamuk dalam dada Anda. Menangislah jika Anda memang ingin menangis. Jangan ditahan.

Melepaskan kesedihan dengan menangis akan membantu Anda untuk mendapatkan energi baru yang positif. Dengan ini, Anda akan merasa terbebas dan pada akhirnya menjadi lebih lega.

Apabila luapan emosi negatif dipendam terlalu lama, kondisi ini dapat mengakibatkan seseorang mengalami stres berlebihan dan berkepanjangan. Anda tentu tak mau ini terjadi pada Anda, ‘kan?

Apapun Yang Terjadi, Berhenti Menyalahkan Siri Sendiri

Saat mengalami putus cinta, Anda mungkin berpikir untuk menyalahkan diri sendiri. Hal ini tentu sangat tidak sehat dan dapat mempersulit proses move on. Akibatnya, Anda akan merasa sakit hati berkali-kali lipat dan hanya akan fokus pada emosi negatif semata.

Jika kisah cinta Anda memang harus berakhir, ini berarti penyebabnya bukan hanya terletak pada diri Anda sendiri. Apapun penyebab yang terjadi di masa lalu, biarlah berlalu. Cukup jadikan sebagai pembelajaran supaya Anda menjadi lebih baik lagi dan tak jatuh ke dalam lubang yang sama.