Stop Mengeluh Perihal Pekerjaan, Ingat Beberapa Hal Ini Kembali!
- freepik.com
Tak ada yang sia-sia dari apa yang kamu lakukan. Karena dari sana, akan banyak hal dan juga pelajaran yang bisa kamu dapatkan. Daripada mengeluh lebih baik berdoa, semoga segalanya Allah mudahkan.
Jika kamu merasa bahwa pekerjaan kantor sering membuatmu terbebani, coba pikirkan lagi apa yang salah dari dirimu
Merasa terbebani dengan perkejaanmu saat ini? Coba deh kamu ingat-ingat dan pikirkan lagi, apa ada yang salah dari dirimu? Mungkin selama ini kamu menjadikan pekerjaan sebagai beban. Sehingga membuatmu merasa terbebani dengan setiap tugas yang diberikan kepadamu. Coba deh mulai sekarang, coba untuk menyukai apa yang kamu lakukan.
Agar kamu pun tak merasa terbebani dan dibuat stress dengan apa yang kamu lakukan. Jadi sebelum menyalahkan keadaan dan sekitar, tanyakan dulu apa yang salah dari diri sendiri.
Perbanyak bersyukur terhadap hidupmu saat ini agar kamu bisa berhenti mengeluh
Mengeluh biasanya terjadi sebab seseorang kurang bersyukur terhadap nikmat-nikmat yang sudah Tuhan berikan kepadanya. Sehingga membuat ia merasa ada saja yang kurang, dan dengan mudahnya ia mengeluhkan keadaannya.
Biar mengeluh itu tak timbul dalam dirimu, kamu perlu untuk bersyukur terhadap nikmat dan apapun yang Tuhan kasih dalam hidupmu. Karena ketika kamu bisa bersyukur, maka kamu tak akan lagi mengeluhkan hal apapun itu.
Jadi teruntuk kamu yang selalu saja mengeluh perihal pekerjaanmu saat ini, mungkin kamu perlu banyak-banyak bersyukur, melihat kebawah, dan melihat sekitar, mungkin ada banyak orang yang tidak seberuntung dirimu. Sehingga kamu malu jika mengeluh dengan apa yang sudah kamu miliki saat ini, sementara orang lain tidak memilikinya.