Penjualan Album “Never Say Never” ZEROBASEONE Tembus 1,1 Juta Kopi, Tunjukkan Dominasi Global!

ZEROBASEONE
Sumber :
  • X/ZB1_official

Album ini juga merekam momen paling berkilau dan berharga dari perjalanan karir musik mereka bersama para penggemar yang akrab disapa Zerose

Melalui album ini, ZEROBASEONE menyampaikan pesan penuh semangat bahwa dalam kenyataan yang biasa, siapapun tak boleh menyerah untuk meraih sesuatu yang luar biasa. Melalui album ini, kesembilan anggota ZEROBASEONE mengutarakan tekad untuk terus menentang batasan. 

Dengan dukungan Zerose yang luar biasa, ZEROBASEONE terus mengeksplorasi musik tanpa batas dan menegaskan pesona mereka yang ikonik sekaligus menguatkan posisi mereka sebagai “Global Top Tier”.