15 Pemeran Drama Thailand Beauty Newbie, Baifern Hingga Win Metawin
Dia pun semakin benci ibunya dan tinggal bersama ayahnya. Semasa SMP, Guy berteman baik dengan gadis buruk rupa yang bernama Liu. Setelah lulus SMP dan kehilangan kontak karena salah paham.
Mereka pun kembali dipertemukan di kampus dengan jurusan yang sama. Namun kali ini Liu sudah berubah menjadi gadis cantik setelah melakukan operasi plastik. Namun Guy masih mengenalinya dari bau parfumnya. Di kampus, Liu pun mendapatkan masalah karena teman baiknya yang mengkhianatinya.
Faye yang diam-diam membenci Liu karena kecantikan plastiknya dan sangat dekat dengan Guy. Akhirnya dia pun melakukan berbagai hal untuk menjebak Liu dan selalu menempel dengan Guy. Namun Guy yang membenci Faye karena sikapnya yang sama dengan ibunya.
Sehingga akhirnya, Guy kembali bertemu dengan ibunya yang kini sudah akrab dengan Liu dan Saint. Guy pun mulai luluh saat mengetahui ibunya ternyata tak seperti yang dikatakan ayahnya, apalagi kedekatan ibunya dengan Saint dan Liu.
Guy pun semakin cemburu dengan Liu karena dekat dan bahkan seolah-olah pasangan kekasih. Namun Guy pun mengikhalskan Liu untuk sementara karena ingin kebahagiaan gadis tersebut. Lalu bagaimana Guy akhirnya menjalani kisah hidupnya dan apakah dia akan kembali kepada Liu?
3. Drake Sattabut Laedeke
Drake Sattabut Laedeke
- gmmtv
Dalam drama thailand Beauty Newbie, Drake Sattabut Laedeke memerankan Mok. Dia adalah mahasiswa kimia yang sangat menyukai Faye, gadis paling cantik di fakultasnya. Dia pun mencoba berbagai hal untuk menaklukkan hati Faye.
Namun Faye justru tak menyukainya dan menganggapnya sebagai pengikut setianya yang selalu siap membelanya kapan saja. Memang Mok selalu berusaha membela Faye dan bahkan rela melakukan apa pun demi gadis impiannya tersebut.
Namun setelah mengetahui dia tak dicintai, dia tetap masih baik kepada Faye, apalagi saat Faye dalam kesedihan, dia selalu ingin menjadi orang yang pertama ada disisinya. Lalu apakah akhirnya dia akan mendapatkan kesempatan untuk bersama Faye?
4. Louis Thanawin Teeraphosukarn, Pemeran Film di Beauty Newbie
Louis Thanawin Teeraphosukarn
- gmmtv
Dalam drama thailand Beauty Newbie, Louis Thanawin Teeraphosukarn memerankan film. Dia adalah teman baik dari Mork dan Jerry dan satu fakultas yang sama dengan Liu dan Faye.