One Night Stand Episode 1 : Sahabat Baik yang Menikung
Olret – One Night Stand Episode 1 mengisahkan persahabatan antara 3 orang gadis populer di kampus yaitu Gale, Phaphaeng dan Queen. Saat ulang tahun dari Chivas, Queen pun mengatur dan memesan VIP di klub malan bersama teman-temannya. Lantas apa yang akan terjadi selanjutnya?
Drama Thailand One Night Stand diperankan oleh Pim Pimprapa Tangprabhaporn, Esther Supreeleela, Punpun Sutatta Udomsilp, Ko Vasin Asvanarunat, Bank Artit Tangwiboonpanit, Zee Pruk Panich dan Na Naphat Vikairungroj.
One Night Stand Episode 1 : Sahabat Baik yang Menikung
One Night Stand Episode 1
Di sebuah kampus yang sangat populer di Thailand, Quen langsung menyiarkan kegiatan paginya melalui media sosialnya karena memang dia seorang idol yang sedang naik daun. Banyak fansnya yang meminta foto bersamanya.
Dia juga memiliki teman bernama Phaphaeng, seorang ratu dugem yang sangat populer dan selalu mendapatkan cinta satu malam. Bahkan dia juga dijuluki sebaga dewi keberuntungan.
Di lain sisi, Gale seorang seleberitas yang populer sedang mencoba casting dan mengirimkan hasil castingnya ke sutradara. Mereka bertiga adalah teman baik yang sering menghabiskan waktu bersama.
Phaphaeng yang masih dalam keadaan kurang segar karena mabuk semalaman pun mendapatkan ajakan untuk kembali ke klub oleh RJ. Sayangnya, penolakan yang diterima RJ membuatnya ingin mengatakan bahwa dia sudah tidur bersamanya.
Phaphaeng yang tak peduli dengan hal itu juga bersikap biasa dan dia mengatakan bahwa gosip tentang dirinya tidur dengan semua mahasiswa di kampus pun tak membuat dia merasa bersalah. Namun sebagian mahasiswa yang menggosipkannya langsung di hajar olehnya.
Saat dia sedang menghajar dan direkam oleh orang lain, Gale dan Queen pun datang dan mengajak mereka untuk pergi. Lalu Queen mengatakan bahwa malan ini mereka harus kembali clubbing karena hari ini adalah ulang tahun dari orang yang dia sayangi yaitu Chivas.
Dia pun sudah memesan VIP untuk acara tersebut. Mereka juga bersiap-siap di rumah Gale yang seorang seleberitis populer. Awalnya Gale menolak, karena malan ini ingin menghabiskan waktu bersama pacarnya yang baru datang dari Jerman.