Double Savage Episode 4 : Cinta Berujung Benci
Olret – Double Savage Episode 4 mengisahkan Rung yang jatuh cinta kepada Korn dan membuat mereka dikejar oleh pihak kepolisian. Setelah Rung mengetahui bahwa barang yang ada dalam mobil tersebut merupakan narkoba, dia tetap mempercayai cintanya kepada Korn.
Namun semua berubah, ketika Korn berjanji untuk datang menjemputnya ke hotel. Bukan korn yang datang melainkan polisi yang membuatnya harus masuk penjara. Bukan hanya itu, dia juga melihat Korn sedang mengintipnya saat ditangkap polisi dan hanya namanya juga yang menjadi tersangka. Lantas bagaimana kisah selengkapnya?
Double Savage merupakan drama Thailand yang tayang di GMM 25 dengan jumlah 12 episode.
Drama ini diperankan oleh Ohm Pawat Chittsawangdee, Perth Tanapon Sukumpantanasan dan Film Rachanun Mahawan sebagai pemeran utama.
Drama ini juga didukung oleh pemeran pendukung lainnya yaitu Foei Patara Eksangkul, Victor Chatchawit Techarukpong, Baitoei Zuvapit Traipornworakit, Satang Kittiphop Sereevichayasawat, Guy Sivakorn Lertchuchot dan masih banyak lainnya.
Double Savage Episode 4 : Cinta Berujung Benci
Double Savage Episode 4
Di hari bahagia dan ujian terakhir masuk perguruan tinggi, Win yang ingin memasuki akademi polisi pun berusaha keras untuk menggapainya. Rung dengan senang hati mendukung teman baiknya itu karena dia yakin Win bisa masuk karena memang sangat pintar.
Berbeda dengan Rung yang ingin menjadi seorang perawat, dia tak yakin bisa memasuki akademi karena memang dia tidak begitu pintar. Namun dengan sangat manis, Win pun mengatakan bahwa Rung pasti masuk.
Saat pengumuman tiba, mereka berdua saling mencari nama masing-masing dan beruntungnya semuanya masuk. Untuk merayakan hal tersebut, kedua keluarga ini pun merayakannya dengan santap malam di rumah Win.
Saat sedang makan, Win yang mengutarakan ingin menjadi kekasih Rung di hadapan semua keluarga membuat mereka terkejut. Belum sempat menjawab, Rung yang mengetahui keberadaan Korn pun berlari mengejar Korn.
Beberapa kali Korn menolaknya dan mengatakan jangan berurusan dengannya. Rung tetap datang dan bahkan masuk ke mobil. Saat mereka sedang berjalan, tiba-tiba polisi mengejar mereka dan ternyata barang bawaan dalam mobil itu adalah narkoba.